Hari raya iedul adha merupakan momen yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim, sebagaimana sunnah nabi dalam momen ini dilaksanakan qurban bagi umat muslim diseluruh dunia. Dalam kesempatan ini program studi PGPAUD UAD kembali melaksanakan perintah Allah untuk berqurban. Alhamdulillah kegiatan qurban ini dilaksanakan bersama dengan bakti sosial yang dilaksanakan oleh prodi PGPAUD UAD, HMPS PGPAUD UAD, KAMADA PGPAUD UAD yang berkolaborasi dengan Keluarga Besar Muhammadiyah se-Umbulharjo dan didukung oleh seluruh AUM di Umbulharjo. Kegiatan Qurban dan Baksos Iedul Adha tahun 1443 Hijriah ini dilaksanakan di Masjid Al Furqon, kecamatan Girisubo, kabupaten Gunungkidul pada hari Senin, 11 Juli 2022. Adanya qurban dan bakti sosial ini tentunya ditujukan untuk menyalurkan donasi dari para donatur untuk membantu warga yang membutuhkan serta meningkatkan rasa kepedulian antar sesama.
Rangkaian acara qurban dan bakti sosial ini dimulai dari kegiatan pengajian akbar yang dihadiri oleh Pimpinan Cabang Muhammadiyah Girisubo dan Umbulharjo, Perangkat Dusun setempat, Rombongan dari Lazismu Umbulharjo dan program studi PGPAUD UAD serta warga setempat yang antusias mengikut seluruh rangkaian kegiatan bakti sosial. Dalam agenda pengajian ini disampaikan oleh H. Ruslan, M.Pd,. yang dibawakan khas sehingga warga dapat mengikuti kajian dengan hikmat. Kegiatan pengajian ini juga sangat menarik karena ada dorprize spesial untuk dibagikan kepada warga, dorprize utama yaitu emas batangan untuk 3 orang yang terpilih. Selain emas batangan juga terdapat dorprize lainnya untuk warga agar warga semakin semangat dalam mengikuti kajian. Kegiatan selanjutnya yaitu terbagi menjadi 4 kegiatan yang dilaksanakan secara bersamaan, yaitu: penyembelihan hewan qurban dengan jumlah 1 ekor sapi dan 12 kambing dari para donatur yang mana proses ini dibantu warga setempat, TPA untuk anak-anak yang diisi oleh mahasiswa PGPAUD UAD dengan mengajak anak bercerita mengenai kisah nabi Ibrahim dan disambung dengan game dan pembagian bingkisan berupa ATK untuk kebutuhan sekolah anak, pembagian sembako gratis untuk 82 Kepala Keluarga, dan juga bazar murah yang menjual pakaian layak pakai, sembako, kebutuhan sehari-hari serta alat tulis anak.
Antusiasme warga dalam mengikuti seluruh rangkaian bakti sosial ini sangat baik, terlihat dari seluruh rentan usia yang hadir di lokasi tersebut mulai dri anak-anak hingga lansia. Anak-anak terlihat sangat senag bermain dan belajar bersama kakak-kakak dari mahasiswa PGPAUD UAD, Ibu-ibu yang semangat pada kunjungan bazar murah karena membantu meringankan beban belajna sehari-hari, hingga bapak-bapak dan lansia yang ikut senang ketika mendapat paket sembako dari para donatur. Adapun tanggapan dari Pak Supri sebagai Ketua Takmir Masjid Al Furqon yang mengatakan “Terimakasih sudah memilih Masjid Al Furqon sebagai tempat Iedul Qurban. Alhamdulillah dengan adanya kegiatan ini bisa menambah rukun dan semangat warganya untuk ke masjid, dan sudah lama warga Dusun Duwet itu tidak qurban sapi dan beberapa tahun belakangan inipun qurban kambing jika tidak ada bantuan dari luar kami tidak bisa berqurban. Harpannya kedapan Masjid Al Furqon bisa menjadi Masjid Binaan LazisMu Umbulharjo.”
Adapun tanggapan dari warga setempat mengenai kegiatan bakti sosial ini “Alhamdulillah remen sanget pak, sampun onten kegiatan iki. Sampun di bantu macem-macem, poro wargo remen saestu. Mbokbileh onten klenta-klentu saking wargo njih nyuwun ngapunten. (Alhamdulillah suka sekali pak karena ada kegiatan ini. Sudah di bantu banyak hal, para warga suka semua. Jika ada kesalahan dari warga kami minta maaf yang sebesar-besarnya), Pak Giyanto, Jamaah Masjid Al Furqon.
Alhamdulillah acara bakti sosial dapat berjalan dengan lancar atas bantuan dari seluruh pihak, baik pihak yang merancang kegiatan maupun pihak yang melaksanakan kegiatan ini. Semoga bakti sosial ini akan dapat menjadi suatu pemicu agar warga sekitar masjid Al Furqon dan sekitarnya menjadi lebih semangat dalam beribadah dan peduli terhadap sesama. Adapun hasil dari bakti sosial ini setiap kepala keluarga mendapatkan daging qurban, sembako gratis, dan juga mendapatkan barang penjualan bazar denga harga yang murah. Sealin itu anak-anak juga mendapatkan bingkisan gratis berupa alat tulis.