ANSAMBEL WIDITRA PADINI
/in Berita /by pgpaudDalam rangka CFD ( Car Free Day ) pada Minggu, 17 September 2017 yang di gagas PKK propinsi DIY dan Tribunjogja. Ansambel Widitra Padini PGPAUD FKIP UAD berkesempatan mengawali parade Karnafal yang bertema “ Jalan Herbal karnaval herbal Bejo “ start dari Depan Toko Gramedia Jl. Jendral Sudirman…(selengkapnya) http://jogja.tribunnews.com/2017/09/17/karnaval-herbal-bejo-telah-dimulai
Baksos dan penyembelihan hewan Qurban
/in Berita /by pgpaudBAKSOS PRODI PGPAUD BERSAMA HMPS PGPAUD FKIP UAD YOGYAKARTA
/in Berita /by pgpaud
BANTUL — Program Studi (Prodi) Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD) bersama Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) PGPAUD FKIP UAD adakan kegiatan qurban dan bakti sosial (baksos).
Tahun 2017 ini, seperti disampaikan Dholina Inang Pambudi (Humas), dilaksanakan di Dusun Depok, Desa Gilangharjo, Kecamatan Pandak, Bantul. (selenkapnya) http://suryamataram.muhammadiyahdiy.or.id/2017/09/01/baksos-prodi-pgpaud-bersama-hmps-pgpaud-fkip-uad-yogyakarta/
SEMINAR NASIONAL KEWIRAUSAHAAN
/in Berita /by pgpaudSEMINAR NASIONAL KEWIRAUSAHAAN
(Berbisnis ala Mahasiswa dengan Modal “Dengkul”)
Seminar nasional kewirausahaan dengan tema Berbisnis ala Mahasiswa dengan Modal “Dengkul” kegiatan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Universitas Ahmad Dahlan.
Seminar bertujuan untuk menggali dan mengembangkan kemampuan serta potensi kewirausahaan yang ada dalam diri baik pelajar, mahasiswa, guru, dosen maupun masyarakat umum melalui kegiatan berwirausaha. Selain itu, peserta akan memperoleh banyak ilmu dalam melakukan kegiatan bisnis dengan langkah dan modal yang sederhana.
Kegiatan seminar nasional ini dapat terlaksana karena adanya kerja keras dan kerja sama anggota panitia pelaksana serta bantuan dari beberapa pihak yaitu dari universitas serta para dosen program studi PGPAUD. Peserta yang mendaftar melebihi target panitia penyelenggara, peserta terdiri dari mahasiswa UAD, pergutuan tinggi lain, guru sampai ibu rumah tangga, Peserta sangan antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan para peserta seminar.
Kegiatan berlangsung Minggu, 7 Mei 2017, dimulai pukul 08.00 WIB di Auditorium kampus 1 UAD dengan pembicara Prov Among Kurnia Ebo SS., M.Cd., Ph.G yang merupakan pembicara terkenal dan provokator bisnis otak kanan, acara dimeriahkan dengan tarian dari kelompok muvo dance ( mahasiswa PGSD UAD ), penampilan akustik oleh Hana Nuraini ( mahasiswa PGPAUD UAD ), sebagai moderator Iyan Sofyan,S.Pd.,M.A hadir pada acara tersebut para dosen Prodi PGPAUD.
Kampus 5
Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Ki Ageng Pemanahan Gg. Cucut No.19, Sorosutan, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55162
Telepon : (0274) 563515, 511830, 379418, 371120 Ext. –
Faximille : 0274-564604
Email : info[at]pgpaud.uad.ac.id
Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa
Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan
Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960