Workshop Penyusunan RPS OBE Semester Gasal 2024/2025 di PGPAUD UAD
Pada hari Selasa, 10 September 2024, Program Studi PGPAUD Universitas Ahmad Dahlan (UAD) telah melaksanakan Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) berbasis Outcome-Based Education (OBE) untuk Semester Gasal 2024/2025. Kegiatan ini dihadiri oleh dosen tamu yang mengampu mata kuliah di PGPAUD, dosen internal PGPAUD, serta tenaga kependidikan (Tendik).
Kegiatan dimulai pukul 08.30 WIB dengan sambutan dari Ibu Dwi Hastuti, M.Pd selaku Sekretaris Program Studi (Sekprodi) PGPAUD. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai evaluasi sekaligus penyusunan RPS yang sesuai dengan panduan universitas dan Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL). Ibu Dwi juga berharap acara dapat berjalan dengan lancar hingga selesai.
Sesi pertama diisi oleh Ibu Avanti Vera Risti Pramudyani, S.Pd., M.Pd yang menyampaikan materi mengenai visi dan misi prodi PGPAUD. Beliau menegaskan bahwa visi dan misi ini akan menjadi dasar dalam penyusunan RPS berbasis OBE tahun ajaran 2024/2025. Selain itu, Ibu Avanti menekankan pentingnya mencetak lulusan yang tidak hanya siap menjadi guru kelas, tetapi juga mampu mendampingi anak berkebutuhan khusus. Ia juga mendorong dosen untuk mengangkat isu-isu terkini yang relevan dengan PGPAUD dalam pengembangan mata kuliah.
Pada sesi kedua, Ibu Dr. Yosi Wulandari, M.Pd menyampaikan materi tentang penyusunan dan pengembangan RPS berbasis OBE di prodi PGPAUD UAD. Kurikulum OBE, jelasnya, berfokus pada capaian pembelajaran yang meliputi pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang sesuai dengan konteks sosial, ekonomi, serta budaya akademik. Penyusunan kurikulum OBE di PGPAUD UAD tentunya disesuaikan dengan visi dan misi program studi.
Setelah pemaparan materi, sesi ketiga diisi dengan praktik langsung penyusunan RPS oleh para dosen mata kuliah yang didampingi oleh Ibu Yosi.
Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas pembelajaran di PGPAUD UAD dan mempersiapkan dosen dalam menyusun RPS yang sesuai dengan kebutuhan mahasiswa dan standar pendidikan berbasis OBE.