Ngopi Ireng #2 “Mengelola Perilaku Agresif: Perspektif Guru dan Orangtua”
Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Universitas Ahmad Dahlan (HMPS PGPAUD UAD) dengan bangga mempersembahkan acara podcast “Ngopi Ireng” yang diselenggarakan pada hari Sabtu, 25 Maret 2024 pukul 15.30-17.00 WIB melalui platform Google Meet dan siaran langsung di Instagram @hmpspgpaud. Acara ini akan membahas tema penting “Mengelola Perilaku Agresif: Perspektif Guru dan Orang Tua”.
Podcast ini menghadirkan narasumber Ega Asnatasia Maharani, M.Psi., Psikolog yang akan dipandu oleh moderator Imamiatul Azizah. Acara ini dirancang untuk memberikan wawasan dan solusi praktis dalam menghadapi perilaku agresif pada anak, baik dari sudut pandang guru maupun orang tua.
Acara ini dimulai dengan persiapan oleh Sie Acara. Selanjutnya, pembukaan akan dilakukan oleh moderator, Imamiatul Azizah. Narasumber, Ega Asnatasia Maharani, S.Psi., M.Psi., Psikolog, akan memberikan penjelasan mengenai perilaku agresif. Setelah itu, akan ada diskusi interaktif antara moderator dan narasumber. Sie Acara akan memfasilitasi sesi tanya jawab dari pendengar. Berikutnya, narasumber dan moderator akan mengomentari sharing pengalaman atau pertanyaan dari pendengar. Narasumber juga akan membahas solusi atau langkah-langkah praktis dalam mengelola sikap agresif anak. Acara akan ditutup oleh moderator.
Alhamdulillah, kegiatan ini berjalan lancar dan kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dan mendukung acara ini.